Pusat Studi Arsip

/

Khazanah Arsip Statis

Khazanah Arsip Statis

Daftar Arsip 2021 Kejaksaan Tinggi Aceh

2021 Kejaksaan Tinggi Aceh
Daftar Arsip 2021 Kejaksaan Tinggi Aceh

5 Dec 2022

Tim BAST

Sejak awal pendirian hingga saat ini, Kejaksaan Tinggi Aceh menciptakan arsip baik dari kegiatan fasilitatif maupun substantif. Sebagian arsip tersebut tersimpan di unit kerja dan sebagian lagi tersimpan di ruang record center. Pada tahun 2021, Kejaksaan Tinggi Aceh menyerahkan arsip ke Balai Arsip Statis dan Tsunami—Arsip Nasional Republik Indonesia (BAST—ANRI) sesuai dengan Berita Acara Serah Terima Arsip Nomor B-2757/L.1/Cpl/08/2021 dan KN.00.04/5/2021 Tanggal 13 Agustus 2021 sebanyak 16 boks arsip (3,2 meter linier). Beberapa informasi arsip Kejaksaan Tinggi Aceh yaitu: Keterlibatan Kejaksaan Tinggi Aceh sebagai salah satu satuan kerja BRR NAD-Nias yaitu satuan kerja BRR-Pengembangan Sarpras Kejaksaan Tinggi NAD. Arsip yang diciptakan dari kegiatan ini berupa pembangunan gedung kantor dan rumah dinas kejaksaan di lingkungan Provinsi Aceh dan Kabupaten Nias Provinsi Sumatera Utara mulai dari tahapan perencanaan hingga pengawasan pembangunan. Akses peminjaman arsip ini bersifat terbuka sehingga memudahkan pengguna untuk mengakses informasi dari arsip tersebut;

1
Surat tugas melakukan monitoring dalam rehabilitasi dan rekonstruksi pasca tsunami di bidang kelembagaan dan hukum di Daerah Banda Aceh oleh Dewan Pengawas BRR NAD-Nias
2
Memorandum nomor: 109/BRR.72/XI/2005 tanggal 22 November 2005 penyesuaian harga satuan dan nilai kontrak kegiatan pemerintah TA. 2005
3
Pembangunan gedung kantor Kejaksaan Tinggi NAD pekerjaan konstruksi pondasi gedung Kejaksaan Tinggi NAD PT. Katama Suryabumi
4
Pembuatan pagar dan drainase rumah dinas Kepala Kejaksaan Tinggi NAD dengan nomor kontrak : B-70/N/BRR/X/2006 tanggal 31 Oktober 2006 nilai kontrak Rp261.000.000 oleh CV. Mekar Indah Sari
5
Pembuatan Pagar dan Drainase rumah dinas Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi NAD dengan nomor kontrak : B-75/N/BRR/X/2006 tanggal 31 Oktober 2006 nilai kontrak Rp191.700.000 oleh CV. Delta Adi Jaya
6
Pekerjaan pembuatan pagar dan timbunan halaman rumah dinas Asisten Kejaksaan Tinggi NAD dengan kontrak nomor : B-76/N/BRR/X/2006 tanggal 31 Oktober 2006 nilai kontrak Rp65.400.000,- oleh CV. Qumaira Perkasa
7
Perawatan rumah negara Kejati NAD satker BRR NAD-Nias khusus Kejaksaan RI dengan nomor kontrak : B.05/N/BRR/I/2006 tanggal 30 Januari 2006 nilai kontrak Rp2.308.027.000,- oleh CV. Pak Belalang
8
Pembuatan jalan dan lingkungan Kantor Kejaksaan Negeri Calang dengan kontrak nomor : B-85/N/BRR/XI/2006 tanggal 2 November 2006 nilai kontrak Rp80.000.000,- oleh CV. Panorama Indah
9
Klasifikasi pembangunan perumahan dinas pada Satker Pengembangan Sarana dan Prasarana Kejati NAD
10
Pekerjaan jalan dan saluran komplek perumahan Kejaksaan Tinggi NAD

Tahun Penciptaan

-

Jenis Arsip

Kategori Arsip